Skip to main content

Penasaran Dengan Menu Berbuka Puasa Berbagai Negara? Berikut 5 Hidangan Yang Menarik

By May 21, 2019Berita
Penasaran Dengan Menu Berbuka Puasa Berbagai Negara_ Berikut 5 Hidangan Yang Menarik

Ramadhan telah tiba! Bulan penuh berkah ini sangat ditunggu-tunggu oleh seluruh umat muslim di berbagai dunia. Bahkan, tidak sedikit orang yang membuat perayaan untuk menyambut bulan puasa Ramadhan. Misalnya, Festival kuliner menu berbuka puasa berbagai negara.

Berbicara Ramadhan memang kurang lengkap jika tidak membahas makanan, karena sesungguhnya salah satu kenikmatan puasa adalah ketika berbuka puasa. Saat itulah, Anda dapat menemukan berbagai macam santapan yang menggugah selera.

Biasanya makanan seperti apa yang sering Anda hidangan sebagai menu buka puasa? Apakah makanan sehat atau gorengan? Tentunya, hal ini menambah keseruan Ramadhan Anda.

Membahas makanan memang tidak pernah ada habisnya selalu mempunyai cerita menarik dibaliknya. Seperti jika kita mengulik tentang menu berbuka puasa berbagai negara yang unik, pastinya topik ini menyenangkan.

Kira-kira makanan seperti apa yang ada di berbagai dunia untuk berbuka puasa? Penasaran? Yuk, simak penjelasan berikut!

India

Negara yang terkenal dengan Bollywood ini mempunyai menu buka puasa cukup unik. Dimana warga India menyajikan bubur gandum dengan bumbu kacang, lalu ditambahkan daging domba sebagai pelengkap.

Walaupun terdengar sedikit aneh dalam penyajiannya, Haleem nama makanan bubur ini merupakan santapan favorit saat berbuka puasa bersama keluarga atau kerabat dekat di India, khususnya kota Hyderabad.

Turki

Pide  makanan asal Turki yang tampak seperti Pizza dilipat adalah hidangan favorit berbuka puasa. Jika Anda memiliki rencana untuk Ramadhan di Turki, maka akan sering menemukan hidangan tersebut.

Pade terbuat dari tepung dengan topping daging, sosis dan sayuran, sehingga sekali lihat saja sudah menggugah selera kalian. Biasanya , Pade menjadi makanan utama sebagai pengganti nasi.

Mesir

Ingin berbuka puasa dengan makanan yang hangat? Maka, cobalah Medames hidangan khas asal Mesir. Terbuat dari campuran kacang, kemudian ditambahkan minyak sayur, bawang merah dan bawang putih, sehingga rasanya cukup kuat.

Terlepas dari cita rasa yang kuat, Madame menjadi makanan paling dicari ketika Ramadhan. Mengonsumsi Madame dapat menghangatkan perut setelah menahan haus dan lapar.

Maroko

Makanan berkuah asal Maroko satu ini akan membuat Anda ngiler! Sup dengan potongan daging kambing dan bumbu rempah-rempah, seperti jahe dan merica menjadi hidangan tepat ketika berbuka puasa bersama keluarga ataupun kerabat terdekat.

Porsi makanan ini pun juga besar, sehingga Anda dapat berbagi. Dengan begitu, kebersamaan buka puasa tambah hangat. Kuah Harira menjadi varian menu berbuka puasa berbagai negara lainnya yang wajib Anda rasakan.  Jangan lupa, masukan daftar Anda ya!

Iran

Fesenjan makanan khas Iran yang terbuat dari ayam atau bebek sebagai bahan utama ini merupakan hidangan favorit untuk berbuka bersama. Apalagi jika dinikmati bersamaan dengan nasi putih atau kuning, dijamin kenikmatannya bertambah berkali-kali lipat.

Demikianlah menu berbuka puasa berbagai negara yang cukup unik. Semoga Anda dapat merasakan salah satu hidangan diatas.