Salah satu syarat wajib melaksanakan ibadah haji adalah kemampuan jamaah. Yang dimaksud mampu bukan cuma dalam hal dana atau perbekalan saja lho. Kondisi fisik yang prima juga termasuk dalam syarat tersebut.
Sebab, pelaksanaan haji memang cukup menguras tenaga. Beberapa rangkaian ibadah menuntut jamaah memiliki kondisi fisik yang kuat. Contohnya seperti thawaf; sa’i sebanyak tujuh putaran, hingga proses lempar jumroh.
Untuk itu, persiapan fisik sebelum melaksanakan ibadah haji perlu dilakukan oleh Anda yang sebentar lagi akan berangkat ke tanah suci. Tujuannya adalah agar Anda dapat melaksanakan rangkaian ibadah yang termasuk dalam rukun Islam ini dengan lancar.
Berikut adalah langkah mudah yang bisa dilakukan sebagai persiapan fisik sebelum melaksanakan ibadah haji yang bisa Anda coba.
Olahraga Teratur
Olahraga teratur sangat dianjurkan untuk Anda yang akan berangkat ke tanah suci sebentar lagi. Tak perlu melakukan yang berat, Anda bisa memulainya dengan jogging, jalan santai, bersepeda, atau berenang selama 20-30 menit setiap harinya.
Manfaat dari berolahraga ini bukan sekadar untuk menyegarkan tubuh atau mengontrol tekanan dan gula darah saja lho. Keuntungan membiasakan bergerak secara teratur tak akan membuat kaget ketika harus melaksanakan rangkaian ibadah haji nanti.
Jaga Pola Makan
Menjaga pola makan termasuk dalam daftar persiapan fisik sebelum melaksanakan ibadah haji. Sebab, metabolisme tubuh yang baik juga dipengaruhi oleh asupan yang masuk.
Jaga jenis makanan yang masuk dalam tubuh. Kurangi lemak dan perbanyak serat. Tujuannya adalah agar tidak memicu datangnya penyakit tertentu. Untuk Anda yang sudah menderita penyakit tertentu, jangan lupa untuk mencatat menu yang menjadi pantangan ya. Hal ini dilakukan agar penyakit tersebut tidak akan kumat ketika akan berangkat atau saat sudah berada di tanah suci.
Istirahat yang Cukup
Dengarkan tubuh saat sudah meminta istirahat. Jangan memaksakan diri untuk bekerja dan beraktivitas ketika Anda sendiri sudah merasa kelelahan. Terlalu memaksakan diri hingga mengorbankan waktu tidur juga tak baik untuk tubuh. Penyakit serius bisa saja menyerang saat mendekati waktu keberangkatan. Hasilnya, ibadah haji jadi tak bisa berjalan lancar kan?
Cek Kesehatan Secara Menyeluruh
Jangan lupa untuk lakukan cek kesehatan secara menyeluruh. Konsultasikan keluhan kesehatan kepada dokter. Dengan begitu, Anda jadi tahu tindakan apa yang harus dilakukan agar fisik senantiasa prima sebelum berangkat ke tanah suci nanti.
Semoga tips persiapan fisik sebelum melaksanakan ibadah haji ini bermanfaat untuk Anda semua ya.