Jika bicara tentang destinasi Wisata Halal Turki, Topkapi Palace di Turki pasti jadi tempat yang selalu terlintas di pikiran kita. Setuju kan, Sahabat ESQ?
Istana ini memang dikenal sebagai salah satu tempat wisata legendaris di Negeri Kebab. Inilah alasan mengapa Topkapi Palace di Turki tak pernah sepi pengunjung setiap harinya.
Di balik kecantikannya, Topkapi Palace di Turki ternyata menyimpan banyak fakta unik dan menarik lho. Penasaran apa saja itu? Simak di sini ya!
1. Desain Arsitektur yang Eksotis
Salah satu alasan mengapa Topkapi Palace di Turki dikenal tentu saja karena desain arsitekturnya yang indah dan eksotis. Setiap detail eksterior hingga interiornya sukses buat siapa saja yang melihatnya berdecak kagum. Nah, buat Anda yang berencana datang ke sana. Siap-siap jatuh hati ya.
2. Saksi Perjuangan dan Kejayaan Islam
Istana Topkapi juga dikenal sebagai saksi bisu perjuangan dan kejayaan Islam di Turki. Istana ini dibangun oleh Sultan Mehmed II atau Muhammad Al-Fatih yang berhasil menaklukan Konstantinopel. Selain digunakan sebagai kediaman resmi kesultanan, istana ini juga dimanfaatkan sebagai pusat pemerintahan.
3. Situs Warisan Dunia UNESCO
Meski usia bangunannya sudah mencapai ratusan tahun, keindahan istana ini tak memudar lho. Kisah sejarah yang ada di dalamnya juga semakin menambah nilai istana tersebut. Tak heran kalau Topkapi Palace dinobatkan sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO.
4. Peninggalan Sejarah Para Nabi
Beberapa peninggalan nabi bisa Sahabat ESQ jumpai di sini. Mulai dari tongkat Nabi Musa a.s., pedang Nabi Daud a.s., hingga jejak telapak kaki Baginda Rasulullah SAW yang dipahat di batu.
5. Istana Terluas Kedua di Dunia
Topkapi Palace di Turki dinobatkan sebagai Istana Terluas Kedua di Dunia setelah Istana Versailles di Prancis. Kompleks istana ini memang cukup besar. Luasnya saja bisa mencapai 70 hektar. Luar biasa ya.
Sahabat ESQ tentu juga mau kan berkesempatan mengunjungi istana legendaris ini?
Kalau begitu, Anda harus ikut paket trip wisata halal Turki bersama ESQ Tours Travel.
Rasakan pengalaman wisata berbeda karena selain diajak mengunjungi tempat wisata terpopuler di Turki, Anda juga diberikan kesempatan menapaktilasi kejayaan Islam emas di sana. Waktu shalat dan makanan halal pun akan tetap terjaga. Sebab, ESQ Tours Travel berkomitmen untuk berikan layanan terbaik untuk traveler Muslim yang ingin lakukan wisata halal di Turki.
Kalau begitu, Anda harus ikuti paket wisata halal Turki Tulip bersama ESQ Tours 5 April 2018. Perjalanan traveling yang penuh makna akan Anda dapatkan di sini.