Skip to main content

ESQ Tours Travel dipilih sebagai penyelenggara Umroh Haji Terbaik oleh 110 ribu voters

Secara resmi penutupan pooling voting pemilihan Kompetisi Pariwisata Halal Nasional di tanggal 15 September 2016 yang lalu. ESQ Tour Travel masuk di 3 nominasi untuk mendapatkan 3 dari 15 kategori yaitu : Penyelenggara Umroh Haji, Website terbaik dan penyelenggara wisata halal terbaik.

Ketua Tim TP3H Riyanto Sofyan mengatakan, para pemenang KPHN 2016 ini akan mewakili Indonesia ikut dalam ajang World Halal Tourism Award (WHTA) 2016 yang akan berlangsung di Abu Dhabi, Uni Emeriat Arab (UEA) pada Desember 2016 mendatang. “Di ajang WHTA 2016, Indonesia diharapkan dapat berprestasi kembali atau setidaknya meraih prestasi yang sama pada WHTA 2015 dengan meraih 3 awards: World’s Best Halal Tourism Destination (Lombok), World’s Best Halal Honeymoon Destination (Lombok), dan World’s Best Family Friendly Hotel (Sofyan Betawi Hotel Jakarta),” kata Riyanto Sofyan.

Menurut Riyanto Sofyan, sebagaimana disampaikan oleh Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya, Indonesia optimisitis dapat menjadi destinas pariwisata halal nomor satu dunia pada 2019. “Indonesia memang sangat potensial menjadi destinasi wisata halal paling unggul di dunia. Mengapa? Karena memiliki keragaman destinasi dan kekayaan budaya nusantara dan hal semacam itu merupakan modal utama yang tidak dimiliki negara lain. Kita juga semakin yakin dengan tingginya kesadaran masyarakat dan industri pariwisata nasional terhadap perlunya pariwisata ramah wisatawan muslim atau muslim friendly tourism,” kata Menpar Arief Yahya.

Penyelenggaraan KPHN 2016 yang baru pertama kali ini, menurut Riyanto Sofyan, disambut gembira oleh masyarakat terutama para pemangku kepentingan (stakeholder) pariwisata; daerah atau destinasi pariwisata dan industri pariwisata. Hal ini terlihat dari jumlah peserta KPHN 2016 yang semula ditargetkan hanya 100 peserta, namun jumlah pendaftarnya mencapai 117 hingga akhirnya TP3H dan juri KPHN 2016 menetapkan 111 nominator untuk 15 kategori.
“Antusiasme masyarakat juga terlihat pada saat Kemenpar dan TP3H melakukan voting terbuka melalui website www.halaltourism.id atau tautan: http://www.mlife.id dan http://svy.mk/2bZnYK2, sejak 26 Agustus hingga 15 September 2016 untuk memilih 111 nominator favorit, jumlah peserta mencapai 115.462 atau jauh melampaui target semula yang hanya 50 ribu,” kata Riyanto Sofyan yang pada kesempatan itu menyampaikan ucapan terima kasih kepada 111 peserta yang telah menjadi nominator dan calon peserta sebelumnya yang telah ikut mendaftar namun belum berhasil terpilih menjadi nominator serta kepada seluruh voters dan masyarakat yang memberikan perhatian dan dukungannya untuk KPHN 2016.

Alhamdulillah dari hasil voting tersebut, ESQ Tours menempati peringkat pertama untuk kategori Penyelenggara Umroh Haji terbaik; Peringkat ke 2 untuk kategori website terbaik dan peringkat ke 2 untuk kategori penyelenggra wisata halal terbaik. Kami sangat bangga dengan capaian ini, karena voting ini dilakukan secara bebas, masyarakat yang menilai dan menentukan pilihan.

Masyarakat ternyata sangat kritis dalam menentukan pilihan, ESQ Tours selama ini dikenal sangat menjaga kualitas dan program perjalanan umroh telah menjadi pilihan utama yang dijadikan referensi mereka. Konsep menggabungkan kecerdasan Intelektual, Emosi, dan Spiritual sangat diterima oleh masyarakat Indonesia. Awalnya DR. Ary Ginanjar sebagai penggagas konsep ini, sangat prihatin atas kualitas SDM masyarakat Indonesia yang setiap tahun berangkat Haji 200 ribu orang, dan berangkat umroh 800 ribu, namun Bangsa Indonesia tidak bisa keluar adari keterpurukan moral individu maupun kelompok. Menurut Beliau, seharusnya sepulang umroh dan Haji, meraka mampu menjadi agen perubahan bagi masyakarat, seperti Pangeran Diponegoro, Tuanku Imam Bonjol, Buya Hamka dan tokoh lainnya.

ESQ Tour bukanlah yang terbanyak memberangkatkan jamaah haji atau Umroh, namun kami mampu menjadi yang terbaik dalam penyelenggaraan umroh dan haji di Indonesia. Berbagai penghargaan telah kami dapatkan, antara lain : Pemegang Rekor Bisnis Indonesia, Best Agent Garuda Indonesia, Best Creative dari Korea Tourism Award, Best Muslim agent dari Korea Tourism Award.

Oleh :
Muhammad Solihin
General Manager ESQ Tours Travel